LOWONGAN KERJA Lowongan Kerja BUMN PT Pegadaian (Persero) - MADURACANTIK JOBS

Breaking

4 Nov 2012

Lowongan Kerja BUMN PT Pegadaian (Persero)

PT. PegadaianPT. Pegadaian merupakan salah satu perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terbesar di Indonesia. PT Pegadaian (Persero) bergerak di bidang jasa kredit gadai dengan produk kredit utama, fidusia kredit dan layanan lainnya.

Saham PT Pegadaian (Persero) 100% dimiliki oleh Pemerintah Indonesia. PT Pegadaian berkantor pusat di Jakarta dan mengoperasikan jaringan kantor 4.586, terdiri 3,988 unit Kantor Operasional Konvensional dan 598 unit Syariah. Di tahun 2011 PT Pegadaian mendapat penghargaan the Best Financial SOE 2011 sebagai BUMN Keuangan Terbaik dari Majalah Investor. Berdasarkan Laporan Tahunan Pegadaian 2011, Perseroan melangkah tepat dengan mencatat pertumbuhan laba bersih yang signifikan yang dibukukan sebesar Rp1, 5 triliun

PT Pegadaian (Persero), saat ini mencari calon yang memenuhi syarat untuk mengisi posisi sebagai Pegawai Tetap untuk kegiatan operasional perusahaan di area Layanan Gadai, Layanan Pembiayaan Mikro(micro finance), Layanan Usaha Syariah, dan Operasional (Umum).
  • Warga Negara Republik Indonesia (WNI);
  • Pendidikan Minimal lulusan Program Pendidikan D3 (diutamakan S1) semua jurusan, dengan Akreditasi Jurusan pada saat pelamar lulus kuliah minimal B (jika dalam ijazah tidak terdapat keterangan akreditasi supaya melampirkan Surat Keterangan Akreditasi dari BAN-PT atau Perguruan Tinggi);
  • Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,75 untuk PTN dan 3,00 untuk PTS pada skala 4;
  • Usia maksimal 27 tahun per tanggal 31 Oktober 2012;
  • Tinggi badan Laki-laki minimal 160 cm dan perempuan minimal 155 cm dengan berat badan proporsional;
  • Berpenampilan menarik, enerjik dan ramah;
  • Status belum pernah menikah dan sanggup untuk tidak menikah selama proses seleksi dan 1 (satu) tahun sejak diangkat sebagai Pegawai Tetap PT Pegadaian (Persero);
  • Tidak buta warna;
  • Bebas Narkoba/Obat Psikotropika;
  • Untuk area layanan pembiayaan mikro diutamakan yang berpengalaman bekerja sebagai pemasar (marketer). Sedangkan untuk area syariah diutamakan memiliki latar belakang pendidikan ekonomi syariah.
Download Informasi Lengkap (PDF) : Lowongan BUMN PT Pegadaian (Persero) Paling Lambat 10 November 2012